Posts

Showing posts from September, 2015

Prak 3 – Memperhalus Walk Cycle menggunakan Konsep Arcs

Image
1. Tujuan Memperhalus animasi menggunakan konsep Arcs 2. Bahan  Sebuah walk cycle yang memiliki kriteria berikut: 1. Pose lengkap (contact, down, passing, up) 2. Timing tepat ( 8 frame atau 16 frame ) 3. Inbetween antar pose (seluruh frame terisi keyframe) 3. Alat Adobe Flash Profesional CS6 1 frame 1 keyframe 4. Dasar Teori Salah satu cara memperhalus animasi adalah dengan memperhatikan arcs-nya. Arcs yang dimaksud adalah lengkungan lintasan pergerakan. Untuk gerakan walk cycle, arcs yang muncul lebih dari satu macam. Arcs yang perlu diperhatikan pada walk cycle adalah arcs dari titik penting sebuah stickman. Ada banyak titik penting yang perlu di-cek arcs-nya. Salah satunya adalah titik tumit. berikut adalah contoh cara mengecek arcs yang dihasilkan dari pergerakan tumit. Cara mengecek arcs bisa dimulai dengan menandai titik pentingnya. Pada video diatas, titik tumit ditandai dengan titik warna hijau. Setelah seluruh titik tumit pada seluruh frame

Prak 2 – Membuat Animasi Stickman Menggunakan Adobe Flash Professional

Image
1. Tujuan Membuat animasi pertama dengan menggunakan Adobe Flash Professional 2. Alat  Adobe Flash Professional CS6 3. Dasar Teori Ada beberapa dasar teori yang bisa digunakan sebagai petunjuk (guidance) dalam pembuatan stickman berjalan, antara lain Pose Timing Inbetween 1. Pose Berikut adalah pose-pose yang perlu ada dalam sebuah walk. Seringkali disebut dengan walk cycle. Dinamakan cycle karena pose ini dipilih sedemikian rupa sehingga pose terakhir identik dengan pose awal sehingga bisa disusun menjadi sebuah siklus tanpa henti.                            Walk Cycle Poses Collection Perhatikan bahwa ada 4 pose yang diperlukan, yaitu contact, down, passing, dan up. Untuk mempermudah proses belajar, ada baiknya jika fokus pada pergerakan kaki dahulu. kemudian baru dilanjut bagian tubuh yang lain pada kesempatan berikutnya. 2. Timing Timing yang dimaksud adalah jumlah frame yang diperlukan untuk menghasilkan animasi yang diinginkan. Timing

Prak 1 - Mengenal Tampilan Adobe Flash Professional

Image
1. Tujuan Mahasiswa mampu mengetahui dan mengenal bagian - bagian yang ada pada Adobe Flash Professional 2. Dasar Teori    Adobe Flash (dahulu bernama Macromedia Flash) adalah salah satu perangkat lunak komputer yang merupakan produk unggulan Adobe Systems. Adobe Flash digunakan untuk membuat gambar vektor maupun animasi gambar tersebut. Berkas yang dihasilkan dari perangkat lunak ini mempunyai file extension .swf dan dapat diputar di penjelajah web yang telah dipasangi Adobe Flash Player. Flash menggunakan bahasa pemrograman bernama ActionScript yang muncul pertama kalinya pada Flash 5.    Sebelum tahun 2005, Flash dirilis oleh Macromedia. Flash 1.0 diluncurkan pada tahun 1996 setelah Macromedia membeli program animasi vektor bernama FutureSplash. Versi terakhir yang diluncurkan di pasaran dengan menggunakan nama 'Macromedia' adalah Macromedia Flash 8. Pada tanggal 3 Desember 2005 Adobe Systems mengakuisisi Macromedia dan seluruh produknya, sehingga nama Macromedia